Dua Unit Perkebunan PTPN VIII di Jawa Barat Ini Masih Lestari dan Banyak Hewan Langka

Dua Unit Perkebunan PTPN VIII di Jawa Barat Ini Masih Lestari dan Banyak Hewan Langka

DESKJABAR – Kawasan unit perkebunan tanaman tahunan, diketahui merupakan salah satu lingkungan lestari pada suatu wilayah.

Di Jawa Barat sejumlah unit perkebunan negara yang kondisinya masih tergolong lestari, apalagi terdapat hutan koloni.

Ada dua unit perkebunan dikelola PTPN VIII di Jawa Barat kondisinya lestari, dan banyak hewan langka.

Adalah kawasan unit perkebunan teh dan perkebunan karet di Kabupaten Bandung dan Kabupaten Sukabumi, yang diketahui masih terdapat hewan-hewan langka.

Sekretaris Perusahaan PTPN VIII, Budhi H Tresnadi yang dikonfirmasi DeskJabar, di Bandung, Selasa, 10 Januari 2023, menyebutkan, ada tiga unit perkebunan, yaitu Kebun Cikaso Sukabumi dan Kebun Rancabali Kab. Bandung yang masih terdapat hewan-hewan langka.

“Di Kebun Cikaso dan Kebun Rancabali masih terdapat populasi surili,” ujarnya.

Apa itu hewan surili ?

Ada pun surili merupakan sejenis monyet, dan dikenal sebagai monyet khas Jawa Barat.

Kabarnya, monyet surili sudah termasuk terancam punah, karena habitatnya terganggu.

Tetapi pada kawasan masih lestari, termasuk pada perkebunan teh dan perkebunan karet terutama yang memiliki hutan koloni, populasi monyet surili masih ada.

Mengapa surili adalah monyet, karena hewan primata yang memiliki buntut panjang. Sedangkan kera adalah hewan primata yang buntutnya pendek atau seperti tidak punya buntut.

Perkebunan Teh Rancabali

Lokasi Perkebunan Teh Rancabali, berada di Kecamatan Rancabali, tetapi orang lebih suka menyebut kawasan Ciwidey, Kabupaten Bandung.

Kawasan Perkebunan Rancabali diketahui dikelilingi kawasan hutan, tetapi perkebunan teh tersebut memiliki pula hutan koloni.

Keberadaan hutan koloni diketahui merupakan teknis yang harus ada pada suatu kawasan perkebunan.

Pada hutan koloni itulah, populasi hewan langka masih ada, tetapi biasanya pada kawasan yang lestari.

Perkebunan Karet Cikaso

Sedangkan Perkebunan Karet Cikaso, berada di Kecamatan Tegalbuleud, di arah selatan Kabupaten Sukabumi.

Perkebunan karet Cikaso lokasinya berada dekat pantai Sukabumi, dengan kawasan alam sangat lestari.

Pada kawasan perkebunan Cikaso juga terdapat Sungai Cikaso yang indah.

Karena kondisi alam seperti itulah, di selatan Sukabumi, khususnya sekitaran Sungai Cikaso dan perkebunan karet Cikaso masih ada hewan-hewan langka, termasuk monyet surili.

Walau berupa perkebunan karet, namun Perkebunan Cikaso juga masih memiliki hutan koloni.

Pengalaman DeskJabar menginap di Perkebunan Cikaso, pada bagian emplasemennya merupakan suasana indah dan hening, yang sangat mengasyikan untuk bisa tidur nyenyak.

Di Perkebunan Cikaso kita bisa menyaksikan produksi karet dari pabrik karet yang terdapat di perkebunan itu. ***

 

Sumber berita :
https://deskjabar.pikiran-rakyat.com/jabar/pr-1136091347/dua-unit-perkebunan-ptpn-viii-di-jawa-barat-ini-masih-lestari-dan-banyak-hewan-langka?page=3

 

Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *